News Update :
Home » » Kepribadian Rasulullah Yang Paling Fasih Berbicara

Kepribadian Rasulullah Yang Paling Fasih Berbicara

Written By taufik on Jumat, 04 Mei 2012 | 18.29




Kesempurnaan Rasulullah shallallahu alaihi wassalam sebagai insal kamil meliputi seluruh nya , yakni kesempurnaan jiwa dan raga, karena Al Qur'an hendak di turunkan melalui beliau , maka Allah telah mempersiapkan beliau dengan kefasihan lidah dalam berbicara, dengan kefasihan yang tiada orang yang menandingin nya .


Semua riwayat sepakat bahwa Rasulullah adalah orang yang paling fasih bicara nya jelas dan mantap, bila beliau menguraikan kata kata tidak bertele tele, susunan kata kata nya selalu padat dan berisi, di samping itu, mutiara hikmah selalu menghiasi ucapan ucapan beliau, di tambah lagi dengan tamsil tamsil dan ibarat serta ucapan kata yang selalu tepat ,serta dalil dalil yang meyakinkan .


Ali bin abi thalib ra adalah menantu beliau yang sangat ahli tentang sastra arab, ia pernah berkata: aku tidak pernah mendengar perkataan yang ganjil dan langka dari bahasa arab, melainkan telah aku dengar terlebih dahulu dari Rasulullah shallallahu alaihi wassalam .


Apabila Rasulullah sedang berbicara di hadapan sahabat nya, mereka seperti terpukau dengan lidah Rasulullah,sehingga seorang sahabat ada yang bertanya kami tidak pernah melihat orang yang sefasih engkau ya Rasulullah beliau menjawab: Karena Allah telah menjauhkan aku dari kekhilafan dan memilihkan untukku firman nya yaitu Al Qur'an .


Tanah arab adalah gudang nya para sastrawan,banyak satrawan dan penyair penyair hebat di zaman Rasul ,salah seorang sastrawan terkenal yang mengerti tentang satra mengakui akan kehebatan Rasulullah dalam soal kefasihan lisan, karena itu , setiap orang yang mendengar nya merasa sejuk dan nyaman hingga pembicaraan beliau tidak perlu di ulang ulang ,tidak ada satu kalimat pun tergelincir .


Rasulullah selalu berbicara dengan setiap orang menurut kada kemampuandaya serap nya .sedangkan kepada orang yang logat bahasa nya berbeda, beliau melayani pembicaraan dengan versi mereka, sehingga setiap orang tidak pernha merasa kesuliatan berhubungan dengan beliau .


Yang mengaggumi gaya Rasul dalam berbicara bukan saja orang lain,istri istri nya pun sangat menyukai,Aisyah pernah berkata:cara Rasulullah bicara tidak cepat seperti kalian, namun perlahan lahan jelas dan tegas, dapat di ingat dan di halaf oleh para sahabat karena kejelasan ucapannya itu .


Oleh karena itu banyak para sahabat yang mendengarkan nasehat Rasul itu sampai meneteskan air mata,tutur bahasa beliau yang halus dan pelan pelan mampu menyentuh perasaan mereka ,sehingga setiap orang yang medengarkan pembicaraan beliau itu sering terkesima .
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. AHLUL BADR . All Rights Reserved.
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Template Design by Creating Website. Inspired from Metamorph RocketTheme